INFOBARUT.com – Muara Teweh, 10 Desember 2025 Pemkab Barito Utara mengadakan rapat persiapan pelatihan public speaking, sebagai salah satu rangkaian kegiatan Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025, rapat persiapan ini dilaksanakan di Aula Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Muara Teweh, rapat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Barito Utara, Hj. Maya Savitri Shalahuddin, berdasarkan Surat Keputusan Bupati Nomor 188.45/765/2025 tentang pembentukan panitia pelaksana kegiatan.
Rapat Persiapan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Dalduk KB PPPA, perwakilan TP PKK, serta anggota panitia pelaksana yang terlibat dalam kegiatan. Pembahasan difokuskan pada pematangan seluruh tahapan persiapan, mulai dari penentuan calon peserta, pemilihan narasumber, penetapan lokasi pelatihan, hingga penyusunan jadwal pelaksanaan agar kegiatan berjalan terarah dan tepat sasaran.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua TP PKK Barito Utara, Hj. Maya Savitri Shalahuddin, menegaskan bahwa peringatan Hari Ibu diharapkan tidak hanya berhenti pada acara seremonial, tetapi juga menghadirkan manfaat nyata bagi perempuan di daerah, Ia menjelaskan bahwa peserta pelatihan akan diambil dari perwakilan perempuan-perempuan inspiratif dari Kabupaten Barito Utara.
“Kita ingin peringatan Hari Ibu tahun ini memberikan dampak berkelanjutan. Pelatihan public speaking ini merupakan upaya memberdayakan perempuan Barito Utara agar lebih percaya diri bersuara, baik di lingkungan keluarga maupun masyarakat,” ujar Maya Savitri Shalahuddin.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Dalduk KB PPPA Kabupaten Barito Utara, Silas Patiung, Menggarisbawahi pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah dan para pemangku kepentingan untuk menyukseskan pelaksanaan kegiatan tersebut, Menurutnya, penguatan kapasitas perempuan sejalan dengan kebijakan pemerintah dalam mendorong peran aktif perempuan di berbagai sektor
“Inisiatif ini selaras dengan program pemerintah untuk meningkatkan kapasitas perempuan. Dengan kemampuan berbicara yang baik, diharapkan perempuan dapat lebih aktif terlibat dalam proses pengambilan keputusan di berbagai bidang,” jelas Silas Patiung.
Kegiatan public speaking tersebut rencananya akan menghadirkan pembicara ahli dari Kota Palangka Raya, Yaitu Nisa Rahimia, yang berpengalaman dalam bidang komunikasi dan kepemimpinan. Kegiatan pelatihan ini akan menjadi salah satu agenda utama dalam rangkaian Peringatan Hari Ibu ke-97 di Kabupaten Barito Utara, dengan harapan mampu mendorong lahirnya lebih banyak perempuan yang percaya diri, komunikatif, dan berdaya di tengah masyarakat.
